Sabtu, 12 November 2011

SEA Games XXVI Indonesia Berjaya di Lari 100 Meter

Palembang - Indonesia berhasil merebut medali emas di nomor bergengsi, lari 100 meter. Serafi Anelis Unani berjaya di bagian putri, sementara Franklin Ramses Burumi jadi yang terbaik di bagian putra.

Di venue atletik, Jakabaring Sports City, Sabtu (12/11/2011), Serafi yang sebenarnya tak diunggulkan berhasil finis terdepan. Atlet mungil ini membukukan catatan waktu 11,69 detik.

Catatan waktu Serafi sebenarnya sama dengan milik atlet Thailand, Sangrat Nongnuch. Tapi, Serafi yang berhak atas medali emas karena punya reaction time yang lebih lambat, yakni 0,172 detik, sementara Sangrat 0,169 detik.

Medali perunggu dibawa pulang oleh atlet Vietnam, Vu Thi Huong. Peraih medali emas di SEA Games edisi sebelumnya ini finis dalam waktu 11,73 detik.

Di bagian putra, kejutan juga terjadi. Franklin di luar dugaan berhasil menggondol emas usai finis pertama dalam waktu 10,37 detik.

Franklin mengungguli wakil Singapura, Yeo Foo Ee, yang harus puas dengan medali perak. Adapun medali perunggu jadi milik atlet Thailand, Sondee Wachara.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar